Notification

×

Tawarkan Aneka Produk Home Industri. Stand UMKM PERWAL Diserbu Pengunjung

Minggu, 16 Februari 2025 | Februari 16, 2025 WIB | 0 Views
CAMERAJURNALIS.COM, KOTA LANGSA.ACEH - Festival Langsa Promosion Fest Bazar UMKM di Lapangan Merdeka yang secara resmi dibuka oleh Pemerintah Kota (Pemko) Langsa pada hari Kamis, 13 Februari 2024. 

Momen dari pegelaran festival Langsa Promosion Fest UMKM tersebut, Persatuan Wartawan Langsa (PERWAL) turut  berpartisipasi dalam mengisi stand dengan beraneka ragam produk hasil Home Industri dan UMKM seperti,

 - Dendeng jantung pisang, 
 - Sambal goreng pepaya, 
 - Cakar ayam ubi rambat, 
  - Ikan asin tawar, 
  - Bureng, 
  - Coklat karakter,
  -Syrop manggrov, dan 
    berbagai Tas  sandang bermotif Aceh  cocok sebagai sovenir. 

Terlihat stand UMKM milik PERWAL dilayani oleh para Wartawati PERWAL yang cantik-cantik, ramah dan murah senyum itu dipadati pengunjung. Ada hanya untuk sekedar melihat-  lihat, bahkan tidak sedikit yang membeli hasil produk UMKM Perwal tersebut. 

Terpantau begitu antusiasnya warga Kota Langsa maupun warga sekitarnya dalam mengunjungi lokasi tempat  acara digelar. Sebagaimana terlihat pada, Sabtu sore (15/02/2025) berjubel pengunjung secara perseorangan, berkelompok maupun bersama keluarga. 

Festival Langsa Promosion Fest UMKM Tahun 2025 selain menyediakan stand untuk memamerkan dan menjual aneka ragam hasil produk UMKM juga menyediakan pentas seni dari para siswa masing-masing sekolah di Kota Langsa. Panitia juga menghadirkan penyanyi Aceh asal Peureulak. Abu Bakar AR. 

(Junaidy)
×
Berita Terbaru Update